Langkah Penting Dalam Mengatasi Rem Mobil Blong
Salah satu penyebab kecelakaan terbanyak di jalanan yakni karena rem blong. Maka dari itu, penting untuk selalu memeriksa keadaan rem, sebelum berkendara. Namun apabila kecolongan ternyata rem dalam keadaan blong, ada beberapa hal yang bisa dilakukan. Simak artikel ini sampai rampung ya!
Mobil Mengalami Rem Blong? Lakukan Hal Ini
Ada beberapa cara yang bisa Anda ikuti saat rem mobil bermasalah atau blong. Berikut langkahnya:
1. Turunkan Gigi Mobil
Saat Anda berkendara dan menyadari rem dalam keadaan blong, sebaiknya mulai turunkan gigi secara bertahap. Sebab biasanya rem tak terkontrol saat pengendara melaju dengan kecepatan cukup tinggi.
Nah, saat gigi diturunkan satu demi satu, maka ada upaya pengereman mesin. Sehingga kecepatan mobil bisa perlahan turun.
2. Mulai Lakukan Rem Tangan
Selanjutnya yang bisa dilakukan adalah melakukan rem tangan. Hal ini untuk mengimbangi mesin melakukan pengereman.
Sebagai perhatian, Anda jangan langsung menggunakan rem tangan apabila rem tiba-tiba blong. Sebab, rem tangan memiliki kemampuan untuk menghentikan mobil secara tiba-tiba.
Apabila mobil berhenti secara tiba-tiba, maka ada kemungkinan terjadi selip pada ban. Untuk itu, gigi perlu diturunkan, supaya laju kendaraan lebih terkendali.
3. Pertahankan Mesin Tetap Menyala
Cara mengatasi rem blong berikutnya yakni membiarkan mesin mobil tetap menyala. Hal ini dilakukan supaya laju kendaraan masih tetap bisa Anda kendalikan.
Selagi mempertahankan mesin, Anda bisa mulai menyalakan tanda darurat dan menekan klakson. Tujuannya supaya kendaraan lain tahu jika Anda dalam posisi yang darurat atau rem sedang blong.
Kemudian mulai menepi ke jalur lambat. Apabila tidak memungkinkan, Anda tetap bisa menepi di jalur yang Anda lalui.
4. Hindari Pedal Gas
Selain melakukan langkah di atas, usahakan kaki Anda tidak menginjak pedal gas. Bahkan, jauhkan kaki supaya pedal tidak terinjak secara tiba-tiba.
5. Coba Gerakkan Pedal Rem
Berikutnya adalah mencari tahu apakah gangguan yang ada pada pedal rem. Bisa jadi ada sesuatu yang mengganjal. Namun kondisi ini bisa Anda cek ketika laju kendaraan mulai terkendali.
Setelah itu, coba untuk menggoyangkan pedal rem. Sebab bisa jadi masalah pada rem hanya sementara.