Pahami Cara Kerja, Jenis dan Perawatan Sederhana Tachometer Mobil Anda

icon 30 October 2021
icon Admin
Inovasi teknologi yang masif pada otomotif, membuat mobil modern saat ini sudah mendapatkan berbagai fitur canggih untuk mendukung kenyamanan berkendara. Salah satu fitur wajib yang ada yakni tachometer pada mobil modern. Tachometer adalah alat pengujian yang berfungsi untuk mengukur kecepatan rotasi sebuah objek. Ia menjadi alat ukur dalam sebuah mobil yang bertugas mengukur rotasi atau putaran per menit (RPM) dari poros engkol mesin.

Tachometer biasanya ditempatkan pada dashboard, bersama dengan speedometer. Tachometer dianggap penting karena pengemudi dapat mengetahui kondisi mobil dari indikator-indikator yang terpampang pada layarnya.

 

Fungsi Tachometer