Ketahui Fungsi & Cara Kerja Thermostat Mobil
Thermostat mobil merupakan salah satu komponen penting pada sistem pendingin. Namun komponen ini masih belum banyak yang familiar. Padahal penting untuk mengetahui fungsi dan cara kerjanya.
Di samping itu, cara untuk merawat thermostat ini juga harus dipelajari. Supaya sistem pendingin Anda tidak gampang bermasalah.
Fungsi Thermostat Mobil
Kegunaan utama thermostat adalah untuk menjaga mesin mobil supaya suhunya tetap dingin. Idealnya, suhu mesin pada mobil yang sedang berjalan yakni sekitar 80-92 derajat celcius. Kalau sudah lebih dari ini, maka performa mobil bisa turun.
Apalagi jika mobil Anda sering digunakan untuk perjalanan jauh, peluang mesin mengalami overheat cukup tinggi. Nah, thermostat ini yang bisa menjaga, supaya mesin tetap dingin. Meski sedang dalam perjalanan jauh sekalipun.
Bisa dibilang, komponen ini seperti saklar otomatis. Apabila suhu dirasa sedang panas, maka akan dimatikan secara otomatis.
Cara Kerja Thermostat
Thermostat berbentuk layaknya katup. Bisa membuka dan menutup sendiri, sesuai dengan kebutuhan mesin mobil.
Water pump mulanya memompa air ke mesin. Supaya mesin tetap ada pada suhu ideal saat melakukan perjalanan. Setelah itu, air akan bergerak melalui water jacket, hingga mengelilingi mesin pada mobil.
Nah, apabila suhu mobil cukup panas, sekitar 85-90 derajat celcius. Katup thermostat ini akan membuka. Sehingga air pendingin ini bisa masuk ke radiator mobil. Sementara suhu panas hasil pembakaran pada mesin keluar lewat sebuah selang.
Lalu jika mesin kembali pada suhu ideal, maka katup thermostat mobil akan menutup. Supaya air pendingin tidak masuk ke radiator. Sebab apabila mesin terlalu dingin atau suhu di bawah ideal, maka mesin mobil bisa mati.
Anda tidak perlu khawatir mengendalikan thermostat. Sebab komponen yang satu ini bekerja secara otomatis. Kecuali jika sedang ada masalah.
Kerusakan pada Thermostat
Setelah mengetahui fungsi dari thermostat mobil hingga cara kerja, tak lengkap rasanya jika tidak tahu ciri-ciri komponen mengalami kerusakan. Berikut penjelasannya singkatnya: