Mesin Diesel vs Mesin Bensin! Kelebihan dan Kekurangan

icon 22 September 2023
icon Admin

Jika membandingkan mesin kendaraan, maka tentu saja Anda perlu membahas tentang bahan bakarnya.

Sesuai dengan namanya, mesin bensin menggunakan bahan bakar berupa bensin atau gasoline. Selanjutnya, mesin diesel menggunakan solar sebagai bahan bakarnya.

Dalam mesin bensin, bahan bakar akan bercampur dengan udara, lalu dikompres oleh komponen piston. Untuk menyalakan bahan bakar tersebut, dibutuhkan percikan api yang berasal dari busi.

Lalu, dalam mesin diesel, hal yang harus dilakukan yaitu mengkompresi udara. Bahan bakarnya kemudian disuntikkan ketika udara mulai memanas akibat dari kompresi tadi. Selanjutnya, bahan bakar dapat menyala dan menjalankan mesin kendaraan.

  • Tingkat Penggunaan Bahan Bakar

Masih tentang bahan bakar, perbandingan mesin diesel vs mesin bensin yang selanjutnya dapat dilihat dari tingkat penggunaan bahan bakar.